Sebaik-Baik Tingkatan Agama


Ridha terhadap ketentuan (Allah) adalah sebaik-baik tingkatan agama, posisi yang paling mulia bagi orang-orang muqarrabin. Ia adalah pintu Allah yang paling agung, barang siapa yang memasukinya, ia masuk surga. Firman Allah ; "Allah meridhai mereka dan mereka pun ridha kepada-Nya" Al-Bayyinah ayat 8.

Rasulullah SAW bersabda ;

إنَّ لكلِّ شيء حقيقةً وما بلغ عبد حقيقة الاِيمان حتى يعلم أنَّ ما أصابه لم يكن ليخطئه وما أخطأه لم يكن ليصيبه

"Sesunggunya setiap sesuatu ada hakikat, dan seorang hamba tidak bakal mencapai hakikat iman sampai ia mengetahui bahwa sesuatu yang ditakdirkan akan menimpanya tidak akan meleset darinya, dan sesuatu yang tidak ditakdirkan kepadanya tidakk akan menimpanya." HR. Imam Ahmad dalam Al-Jami'ush Shohih/di buku Kanzul 'Umaal Juz 1 hal. 25

Dalam hal ini dikatakan kepada Nabi ; Dengan apa seorang mukmin tahu bahwa dirinya mukmin? Maka Nabi pun menjawab ; "Berserah diri kepada Allah, dan ridha (tulus hati menerima) terhadap apa yang bakal menimpa dia baik berupa kegembiraan maupun ketidak-gembiraan". Buku Ushulul Kaafi Juz 2 hal.62 Bab Iman dan Kufur

# Semua atas kehendak dan takdir Illahi Rabbi

0 Comments

Oldest