Saat Thoriq Aziz Bicara Soal Batasan Untung dalam Berdagang Menurut Syariat


Minggu, 9 Agustus 2020 |18:07

Laman blog pribadi Ustaz Thoriq Aziz di vokalberdakwah.blogspot.com.

Vokal Berdakwah, Kabupaten Boyolali – Dai jebolan Universitas Al-Azhar Kairo, Thoriq Aziz, bicara soal berapa ukuran keuntungan atau laba dalam berdagang menurut kaca mata syariat.

Thoriq Aziz menyebut, tidak ada batasan khusus dalam kaca mata syariat soal besaran keuntungan dari usaha berdagang atau transaksi jual-beli. Hal ini ia kemukakan di Grup Puataka Acuan, "Lovers of Wisdom Community," sebuah grup WhatsApp binaannya sebagai sarana berbagi ilmu dan pemahaman atau kalimat hikmah.

"Saya pernah ditanya jemaah pengajian, Pak Thoriq berapa besaran batasan untung dalam berdagang atau berjualan? Jawaban saya saat itu, 'tidak ada batasan khusus dalam syariat mengenai besaran keuntungan dari usaha berdagang atau praktik jual-beli,'" tulis Thoriq Aziz melalui pesan hikmah di Grup Pustaka Acuan, Minggu (9/8/2020) malam.

Thoriq Aziz yang juga menandaskan bahwa syariat Islam menyeru kepada umatnya untuk bersikap welas asih dan berlapang dada, khususnya kepada mereka yang lemah, serta menebar cinta kasih yang untuk kepada manusia. Maka dari itu, Thoriq Aziz meminta jemaah grup, dalam praktik berdagang untuk mengutamakan sikap rahmat, berlabang dada dan cinta kasih, khususnya kepada kalangan duafa (lemah) dan miskin.

"Yang jelas syariat Islam menyeru kepada belaku welas asih dan berlapang dada, khususnya kepada mereka yang lemah, serta menebar cinta kasih yang utuh kepada manusia," tandasnya.


0 Comments